News

Bupati Resmi buka Gempita Futsal Kemerdekaan, Ada 47 Tim Pelajar dan Umum

Harian Kuningan – Menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Bupati Kuningan Dian Rachmat Yanuar secara resmi membuka Turnamen Gempita Futsal Kemerdekaan 2025 di GOR Ewangga Kuningan, Selasa (15/07/2025).

Turnamen yang diikuti oleh 47 tim dari kategori pelajar SMP, SMA hingga kategori umum ini akan berlangsung selama delapan hari, mulai 15 Juli hingga final pada 22 Juli mendatang.

Ketua pelaksana, Ali Akbar, menjelaskan bahwa turnamen ini terbagi ke dalam tiga kategori: 16 tim SMP, 15 tim SMA, dan 16 tim umum. Selain sebagai ajang unjuk bakat dan kompetisi, Gempita Futsal Kemerdekaan juga diharapkan menjadi wadah mempererat silaturahmi antarpelajar serta membangun karakter generasi muda.

“Turnamen ini bukan hanya ajang untuk bertanding, tetapi juga sarana menjalin silaturahmi, menumbuhkan sportifitas, serta membangun karakter generasi muda yang tangguh, sehat, dan menjunjung tinggi nilai fair play,” ujar Ali di hadapan peserta.

Dalam sambutannya, Dian menyampaikan apresiasi kepada panitia dan seluruh pihak yang mendukung terselenggaranya turnamen ini. Menurutnya, ajang seperti ini menjadi bagian dari upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Kuningan yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga memiliki kecerdasan spiritual, emosional, dan sosial.

“Penyiapan SDM tidak hanya soal kecerdasan intelektual, tapi juga spiritual, emosional, dan sosial. Lewat futsal, para peserta belajar bekerjasama, menyusun strategi, berpikir kolektif, siap menang dan siap kalah. Semua itu adalah nilai penting dalam membangun karakter generasi muda,” tutur Bupati Dian.

Ia menambahkan bahwa turnamen olahraga seperti ini menjadi jembatan penting untuk menyiapkan generasi penerus bangsa yang sehat jasmani dan rohani serta siap menghadapi tantangan di masa depan.

Turnamen Gempita Futsal Kemerdekaan diharapkan menjadi agenda rutin tahunan untuk mendukung pembinaan olahraga dan memperkokoh rasa kebersamaan di kalangan generasi muda Kuningan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *